Free Gift

Saat Proses Persalinan, Bayi Ini Lahir Pegang IUD sang Mama

IUD atau Intrauterine Device adalah alat kontrasepsi berbentuk kecil menyerupai huruf T yang dipasang di dalam rahim untuk mencegah kehamilan.

Alat ini dikenal sebagai salah satu metode kontrasepsi paling efektif, dengan tingkat keberhasilan mencapai lebih dari 99 persen. Namun, kisah langka datang dari negara Brasil, seorang bayi justru lahir sambil memegang IUD milik sang Mama.

Peristiwa ini membuat banyak orang tercengang sekaligus takjub karena jarang sekali terjadi. Fenomena ini jadi bukti bahwa keajaiban bisa datang dari hal yang paling tak terduga, bahkan dari alat yang seharusnya mencegah kelahiran itu sendiri.

Yuk, simak kisah unik selengkapnya yang telah Sabo rangkumkan berikut ini!

1. Disebut sebagai bayi ajaib

Kisah viral ini datang dari Brasil, seorang bayi yang tampak memegang IUD itu diambil oleh dokter yang menanganinya, dokter Natalia Rodrigues, dan langsung menjadi perbincangan di media sosial.

Dalam unggahannya di Instagram pada akun @natrodrigues11, sang dokter menulis “Memegang piala kemenanganku: IUD yang tak mampu menahanku!”

Kelahiran ini disebut sebagai keajaiban medis karena ibunya sudah menggunakan IUD selama hampir dua tahun sebelum kehamilan terjadi. Kejadian ini menegaskan bahwa meski peluangnya kecil, kegagalan kontrasepsi tetap bisa terjadi, Ma.

2. Kehamilan yang terjadi meski pakai IUD

AA1P0Wt4

Dilansir dari Financial Express, sang Mama memasang IUD hampir dua tahun sebelum akhirnya dinyatakan hamil. Biasanya, IUD bekerja dengan melepaskan ion tembaga yang menghambat pergerakan sperma dan mencegah pembuahan.

Namun dalam kasus langka, sperma tetap bisa menembus perlindungan tersebut. Saat diperiksa, dokter menemukan bahwa IUD-nya masih berada di tempatnya, namun jika dicabut, risikonya bisa menyebabkan keguguran.

Karena itu, alat tersebut dibiarkan tetap di dalam rahim hingga persalinan tiba. Meski sempat mengalami komplikasi ringan seperti pendarahan dan sebagian plasenta terlepas, sang Mama berhasil melahirkan bayi sehat tanpa operasi.

3. Fakta medis dibaliknya

AA1LHyzp

Kisah unik ini memberi pelajaran penting tentang efektivitas kontrasepsi. Menurut para ahli, IUD tetap merupakan salah satu metode KB paling efektif, dengan tingkat keberhasilan lebih dari 99%.

Artinya, dari 100 perempuan yang menggunakan IUD, hanya satu yang berpotensi hamil setiap tahunnya. Namun, kegagalan tetap bisa terjadi jika alat bergeser dari posisi semula atau tidak terpasang dengan benar.

Buat Mama yang menggunakan atau berencana memakai IUD, penting untuk melakukan pemeriksaan rutin ke dokter kandungan agar posisi alat tetap aman.

Meski jarang, kasus seperti ini jadi pengingat bahwa tubuh setiap perempuan berbeda dan bisa merespons alat kontrasepsi dengan cara yang unik. Tetap konsultasikan pilihan KB yang paling sesuai dengan kondisi mama, ya.

Kisah unik seorang bayi lahir sambil memegang IUD sang Mama ini membuktikan bahwa tidak ada metode yang sepenuhnya sempurna, bahkan yang seefektif IUD sekalipun.

Sebaiknya, Mama tetap rutin kontrol ke dokter untuk memastikan kondisi tubuh dan alat kontrasepsi tetap aman.

Kenapa Pasang IUD Tetap Bisa Hamil? Ibu Melahirkan di Toilet Stasiun Bogor, Ini Faktanya Viral! Kronologi Ibu Melahirkan dalam Truk di Jembatan Suramadu

Want a free donation?

Click Here

Related Post

Tinggalkan komentar